Jasa Kontraktor Kolam Renang Di Bandung

Author:

Kolam renang sebagai sarana bersantai dan berolahraga di rumah anda

jasa kontraktor kolam renang bandung

Membuat kolam renang harus dilakukan secermat mungkin, dari mulai desain awal oleh arsitek hingga saat pelaksanaan oleh kontraktor anda

Bagaimana cara membuat kolam renang

Kolam renang tidak bisa disamakan dengan kolam biasa atau kolam ikan, perencanannya harus dipersiapkan dari mulai desain konstruksi (oleh arsitek), material, bahan dan perawatannya di kemudian hari.

Di Indonesia saat ini umumnya kolam renang dibuat dari cetakan beton bertulang, dibentuk sebagai wadah untuk kemudian diberikan finishing sesuai keinginan pemilik rumah. Wadah tadi harus dikerjakan dengan baik, mulai dari pondasi hingga dinding keliling dan plat lantainya. Pondasi yang sesuai akan menghindari dari amblasnya wadah beton dan keretakan struktur. Setelah pondasi, berikutnya adalah plat lantai beton dan dinding kelilingnya, sama sepeti pondasi, pengerjaannya pun harus dilakukan secara benar agar kebocoran dan retak bisa dihindari.

Wadah beton yang telah selesai tadi selanjutnya bisa mendapatkan perlakuan khusus sebagai pengamanan anti kebocoran. Kemudian setelahnya baru bisa dilakukan finishing bahan pelapis bagi seluruh permukaannya. Biasanya berupa keramik dinding dan lantai.

Selanjutnya adalah sistem sirkulasi kolam renang, bagaimana pengolahan air buangan, apakah dibiarkan langsung terbuang ataukah akan dipakai kembali.

Untuk kolam renang dengan air yang dipakai ulang/diputar maka dibutuhkan ruangan untuk penyaringan dan penjernihan air, lalu peralatan pompa untuk mensirkulasi putaran air tersebut, dan pemanas air bila diperlukan.

Selanjutnya setelah kolam renang selesai dan bisa dipakai, maka anda harus mempersiapkan mengenai jadwal dan biaya perawatannya, yang baiknya dilakukan secara berkala. Lumut, sampah dedaunan, debu yang datang dari luar benar-benar bisa membuat kolam renang impian anda menjadi kumuh dan tidak menyenangkan.

Bagaimana persiapan yang sebaiknya dilakukan untuk membuat kolam renang

  • Bekerja samalah dengan arsitek untuk mempersiapkan gambar desain kolam renang anda, dan pastikan kontraktor mampu memahami gambar tersebut.
    • Bila gambar desain telah tersedia maka kontraktor akan mudah untuk mengerjakannya, meningkatkan kualitas kolam renang itu sendiri.
  • Prioritaskan kolam renang sesuai kebutuhan, apakah untuk bersantai dan bermain? ataukah untuk berolahraga?
    • Bentuk kurva, melengkung dan bulatan mungkin lebih cocok untuk bersantai, sedangkan untuk berolahraga bisa jadi bentuk memanjang atau bentuk lurus lebih sesuai.
    • Untuk kolam renang ukuran kecil, perhatikan apakah cukup untuk berenang ataukah cukup hanya untuk berendam saja.
  •  Siapa pemakai kolam renang tersebut? dewasa? anak-anak?
    • Rencanakan kedalaman dan kelandaian yang nyaman dan aman.
  • Privasi
    • Bagaimana anda menginginkan privasi bagi kolam renang anda? apakah tertutup ataukah boleh terbuka terhadap lingkungan sekitar.

CGA, layanan jasa kontraktor pembuatan kolam renang di Bandung

CGA, jasa kontraktor kolam renang di Bandung, jangan ragu untuk menghubungi kami, atau bila anda ingin mengetahui lebih jauh tentang kami dapat membuka halaman profil CGA.

2 thoughts on “Jasa Kontraktor Kolam Renang Di Bandung”

  1. Saya berencana membuat kolam renang Rumah Standart, dgn ukuran 12x4m tinggi 1,2m.. kira2 berapa biayanya?

    Thanks
    Donny

    1. Halo Pak Donny,
      Paling kita harus lihat dulu desainnya seperti apa, juga asesoris dan sistem instalasi yang diinginkan. Nanti dari sana baru beranjak ke prakiraan anggarannya.
      Demikian Pak infonya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Zzz...

Exit mobile version